Kantor Baru BAZNAS Bekasi Diresmikan, Bukan Gedung Baru tapi Ambisi yang Diperbesar & Klaim Efisiensi
Tak selalu soal bangunan megah dan tiang pancang baru. Baznas Kota Bekasi memilih jalan “upgrade” dengan meresmikan kantor barunya di kawasan Kayuringin, Bekasi Selatan, Rabu (28/1/2026), disaksikan langsung Walikota Tri Adhianto dan Wakil Walikota Abdul Harris Bobihoe.
Peresmian tersebut dihadiri langsung oleh Walikota Bekasi Tri Adhianto dan Wakil Walikota Bekasi Abdul Harris Bobihoe, menandai babak baru penguatan kelembagaan Baznas di tengah laju pembangunan Kota Bekasi yang kian pesat.
Peresmian kantor ini tidak dilakukan melalui pembangunan gedung baru dari nol. Pemerintah Kota Bekasi dan Baznas memilih memanfaatkan bangunan yang telah ada, lalu melakukan peningkatan kualitas fasilitas agar lebih representatif dan fungsional.
Langkah ini disebut sebagai bagian dari strategi efisiensi sekaligus optimalisasi aset yang dimiliki.
Walikota Bekasi Tri Adhianto menegaskan, pendekatan tersebut dipilih untuk memastikan kehadiran Baznas tidak hanya simbolik, tetapi benar-benar memberikan dampak langsung bagi masyarakat sekitar.
“Peresmian kantor baru ini menggunakan gedung yang sudah ada dan ditingkatkan lebih bagus lagi supaya ada efisiensi dan juga memiliki dampak positif kepada warga sekitar,” ujar Tri dalam sambutannya.
BAZNAS juga diarahkan untuk memainkan peran strategis dalam program pemberdayaan umat, termasuk mendorong pertumbuhan ekonomi mikro di tingkat akar rumput.
Di tengah dinamika pembangunan Kota Bekasi yang semakin kompleks, kehadiran lembaga pengelola dana umat dituntut bekerja lebih adaptif, transparan, dan berdampak.
Kantor baru ini diharapkan menjadi penopang peningkatan kinerja Baznas, sekaligus memperkuat sinergi dengan Pemerintah Kota Bekasi dalam upaya menekan kesenjangan sosial dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Meski demikian, efektivitas kehadiran kantor baru tersebut tetap akan diuji oleh sejauh mana program-program Baznas mampu menjawab kebutuhan riil warga, bukan sekadar berhenti pada seremoni peresmian dan peningkatan fasilitas fisik semata. [■]


